Senin, 03 April 2017

Cara Menampilkan Text Boundaries di Microsoft Office Word

Cara Menampilkan Text Boundaries Microsoft Word merupakan salah satu aplikasi atau program pengolah kata yang cukup popular di kalangan... thumbnail 1 summary
Cara Menampilkan Text Boundaries
Microsoft Word merupakan salah satu aplikasi atau program pengolah kata yang cukup popular di kalangan pengguna komputer. Seringkali Microsoft Word menjadi pilihan utama bagi pengguna komputer di dunia untuk menyelesaikan tugas-tugas sekolah, tugas kuliah dan administrasi perkantoran. Program aplikasi ini memang disenangi karena cukup bersahabat, mudah di operasikan dan menunya lengkap sehingga dapat mempermudah para pengguna untuk mengetik dengan cepat dan tepat. 

Salah satu tampilan Microsoft Word yang memiliki peran penting dalam membantu penggunanya untuk mengetik adalah keberadaan fasilitas text boundaries. Mungkin pembaca semua sudah mengenal fasilitas ini, meskipun beberapa ada yang belum mengenal, tapi sebetulnya setiap kali membuka Microsoft Word pasti melihatnya. Text boundaries ini berwujud titik-titik kecil yang berada di sekiling halaman Microsoft Word. Tepatnya berada pada margin kiri, kanan, atas dan bawah.

Text Boundaries sangat membantu sekali bagi pengguna untuk melihat secara nyata posisi dan letak tulisan yang diketiknya seperti tampilan sebenarnya ketika dokumen tersebut di print. Jadi fitur Text Boundaries ini memungkinkan pengguna untuk melihat secara real tulisan yang ketiknya, baik dari margin maupun spasinya. Namun seringkali fitur ini tidak sengaja disetting untuk ditampilkan, sehingga pengguna baru terkadang merasa kurang nyaman ketika fitur text boundariesnya dibuat off atau tidak diaktifkan. Jangan khawatir, kali ini sidapodik akan memberikan tips komputer untuk mengaktifkan fitur Text Boundaries.

Untuk mengaktifkan fitur text boundaries pengguna bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.
1. Buka halaman baru pada Microsoft Word
2. Klik office button yang berada di pojok kanan atas
3. Selanjutnya pilih menu Word Option
4. Akan muncul jendela Word Option, lalu pilih Advance
5. Pada tampilan Advance Option, cari sub menu Show Document Content
6. Selanjutnya centang kotak yang berada didepan Show Text Boundaries
7. Klik OK untuk menyimpan setting terbaru.

Cukup mudah kan cara menampilkan text boundaries di Microsoft Word. Jadi langkah singkatnya seperti ini :

OFFICE BUTTON --> WORD OPTION --> ADVANCE OPTION --> SHOW DOCUMENT CONTENT --> SHOW TEXT BOUNDARIES

Selamat Mencoba.

Tidak ada komentar

Posting Komentar