Rabu, 26 April 2017

Langkah-langkah Entri Nilai US/UASBN di Aplikasi Dapodik Versi 2017b

Entri Nilai US/UASBN Sejak pengguna dapodik beralih ke aplikasi dapodik versi 2017b sebagai konsekuensinya pihak sekolah harus segera m... thumbnail 1 summary
Entri Nilai US/UASBN
Sejak pengguna dapodik beralih ke aplikasi dapodik versi 2017b sebagai konsekuensinya pihak sekolah harus segera mengentri nilai US/UASBN dan nilai Rapor. Sekolah sebagiknya segere melaksanakan rapat kecil untuk membentuk gugus tugas pengerjaan entri data nilai US/UASBN dan nilai Rapor di aplikasi Dapodik versi 2017b. Sehingga tugas dan kewajiban untuk mengentri data nilai US/UASBN dan nilai Rapor bisa segera dilaksanakan. 

Sebagaimana diketaui bahwa untuk sementara, entri nilai ini dipertuntukkan bagi SMP/SMA/SMK. Untuk jenjang SD, sementara ditangguhkan atau dipending dulu. Kemungkinan akan direlease bersamaan dengan release aplikasi Dapodik versi 2017c. Untuk jenjang SMA dan SMK bisa mengintegrasikan input nilainya dengan e-rapor. 

Untuk tata cara atau langkah-langkah entri nilai US/UASBN di aplikasi dapodik versi 2017b dapat mencermatai dan mengikuti uraian langkah-langkah di bawah ini. 

Prosedur Entri Nilai US/UASBN

  1. Operator sekolah mengunduh prefill nilai 
  2. Setelah terunduh, operator sekolah memasukkan file prefill tadi ke aplikasi dapodik.
  3. Operator mempersiapkan data dan memverifikasi data yang digunakan dalam penginputan nilai US/UASBN
  4. Operator sekolah menambah akun guru dan mengurutkan mata pelajaran evaluasi
  5. Guru login ke aplikasi dapodik menggunakan akun masing-masing
  6. Guru memilih menu US/UASBN pada aplikasi dapodik
  7. Guru mememilih rombel dan mapel pada aplikasi dapodik
  8. Guru menginput nilai yang sudah disiapkan sebelumnya
  9. Guru menyimpan entrain data nilai yang sudah diinputkan
  10. Guru mengunci nilai yang sudah valid

Sebagai catatan, saat mengunci nilai harus dipastikan bahwa nilai tersebut benar-benar sudah yakin benar dan valid karena setelah nilai dikunci maka tidak akan bisa diubah. Untuk proses entri nilai US/UASBN jenjang SMA dapat dilakukan melalui e-rapor SMA versi 2017 yang sudah terintegrasi dengan aplikasi dapodik versi 2017b. Prosedur dan tata cara entri dapat dipelajari pada panduan e-rapor SMA 2017.

Tidak ada komentar

Posting Komentar