Minggu, 22 Januari 2017

Cara Edit Nama Siswa di Bio UN

Sebagaimana sudah disampaikan melalui surat edaran dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI tentang pendataan calon peserta Ujian Nasi... thumbnail 1 summary
Sebagaimana sudah disampaikan melalui surat edaran dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI tentang pendataan calon peserta Ujian Nasional tahun 2017 bahwa data peserta Ujian Nasional diambil dari data pada Aplikasi Dapodikdasmen. Oleh karena itu, sekolah diharapkan dapat mengedit dan mengupdate data peserta Ujian Nasional sesuai dengan dokumen yang legal, terutama pada nama siswa dan tempat tanggal lahir. 

Ujian Nasional 2017
Dalam surat edaran yang ditandatangani oleh Totok Suprayitno selaku Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia, dijelaksan bahwa sebagai langkah tindak lanjut hasil rapat koordinasi Ujian Nasional tanggal 22 Desember 2016 maka seluruh Dinas Pendidikan dan Kantor Wilayah Kementerian Agama untuk segera meminta sekolah/madrasah agar segera mengupdate dan memperbaharui data peserta didik pada kelas akhir untuk jenjang SMP/MTS/Sederajat dan SMA/SMK/MA/Sederajat yang akan mengikuti Ujian Nasional tahun 2017.

Bagi sekolah yang penulisan nama siswa yang terinput masih menggunakan huruf kecil semua (lower) atau Kombinasi huruf besar dan kecil (Capital Each Word), sebaiknya segera diubah menjadi huruf capital semua (UPPER), misalnya

arief tirtana -----> ARIEF TIRTANA
Arief Tirtana -----> ARIEF TIRTANA

Untuk melakukan edit penulisan nama siswa di Bio UN SMP, yang harus dilakukan adalah dengan melakukan proses edit Biodata Siswa. Caranya sebagai berikut:
  1. Pastikan laptop atau komputer terhubung dengan jaringan internet yang stabil baik melalui modem atau wifi. 
  2. Pastikan file .dz hasil unduhan di Manajemen UN sudah terupload di Bio UN SMP 
  3. Login di Bio UN SMP pada alamat http://biounsmp.kemdikbud.go.id 
  4. Kalau sudah berhasil login, klik Biodata Siswa lalu pilih Edit Biodata Siswa
  5. Selanjutnya pilih siswa yang namanya akan diubah penulisannya
  6. Pilih dan Klik panah ke kiri yang ada di sebelah kirinya No UASBN siswa tersebut
  7. Setelah itu akan muncul jendela baru berupa isian biodata siswa
  8. Ubah penulisan nama siswa, jika isian belum lengkap, lengkapi sekalian
  9. Jika di rasa sudah benar, silahkan klik simpan. Tunggu proses simpan sampai selesai.
  10. Cek kembali nama siswa, berubah menjadi huruf capital semua 


Sekedar mengingatkan bahwa proses pendataan peserta Ujian Nasional, seluruh perubahan data peserta Ujian Nasional tahun 2017 untuk jenjang SMP/MTS dan SMA/SMK/MA tersebut paling lambat diunggah tanggal 25 Januari 2017. Alangkah baiknya kepala sekolah selaku penanggung jawab segera menugaskan operator sekolah pendataan peserta ujian untuk segera menindaklanjuti permasalahan yang ada di sekolah masing-masing terkait dengan data calon peserta ujian nasional.

5 komentar

  1. bagia cara menghapus siswanya?

    BalasHapus
  2. Kenap ya se habis ediy siswa tidak bisa di simpan

    BalasHapus
  3. nah ituu masalahanya min, PAS EDIT DATA SISWA, DATANYA GAK BISA DISIMPAN...

    BalasHapus
  4. SALAM,, SAYA LIHAT DAN SAYA PELAJARI CARA SAUDARA UNTUK EDIT DATA DI BIO UN, TETAPI YANG MUNCUL DI MENU/OPTION BIO UN TIDAK ADA EDIT BIO DATANYA BAGAIMANA? MOHON SOLUSINYA. TERIMA KASIH.

    BalasHapus
  5. tingkat kesulitanya adalah ketika mau nyimpan tombol untuk menyimpan tidak ada

    BalasHapus